Saturday, April 25, 2009

Silsilah Berlin Simarmata Ir.MM.

Menuliskan Silsilah (Tarombo) seorang Batak,maka harus diawali dari nama Si Raja Batak, manusia pertama orang Batak yang diyakini oleh seluruh orang Batak lahir di Pusuk Buhit,Samosir. Si Raja Batak mempunyai dua anak yaitu Guru Tatea Bulan dan Raja Isumbaon.
Guru Tatea Bulan mempunyai lima anak laki-laki dan empat anak perempuan. Kelima anak laki-laki itu adalah Siraja Biak-Biak,Tuan Sariburaja,Limbong Mulana,Sagala Raja,dan Malau Raja.
Sementara itu,Raja Isumbaon mempunyai tiga orang anak yaitu Sori Mangaraja, Raja Asi Asi, dan Sangkar Somarlidang. Sorimangaraja mempunyai tiga orang anak yaitu, Nai Ambaton (Sorbadijulu), Nai Rasaon (Sorbadijae) dan Nai Suanon (Sorbadibanua). Berlin Simarmata berasal dari garis keturunan Raja Isumbaon,dilanjutkan ke Nai Ambaton, maka sesuai pola garis keturunan orang Batak,silsilah yang akan diteruskan adalah silsilah dari Nai Ambaton.
Nai Ambaton mempunyai empat orang anak,yaitu Simbolon Tua,Tamba Tua,Saragi Tua dan Munte Tua. Saragi Tua mempunyai dua orang anak,yaitu Ompu Tuan Binur dan Saragi.
Ompu Tuan Binur mempunyai empat orang anak,yaitu Lango Raja (Simalango),Saing Raja (Saing), Mata Raja (Simarmata),dan Deak Raja (Nadeak). Simataraja Simarmata mempunyai tiga orang anak,yaitu Halihi Raja,Dosi Raja,dan Datuktuk Raja.
Dosi Raja mempunya satu anak,yaitu Pultak Raja. Pultak Raja mempunyai tiga orang anak,yaitu Tuan Ijuk, Tuan Rudang dan Tuan Sibodil. Ompu Tuan Sibodil mempunyai satu anak,yaitu Batu Pamilangi. Batu Pamilangi mempunyai tiga orang anak,yaitu Ompu Hutagorat, Ompu Pangarambu dan Ompu Panolhing(O.Samiang Porha). Ompu Hutagorat mempunyai tiga orang anak, yaitu Ompu Tinambur,Ompu Batu Dolok dan Ompu Salamaronan. Ompu Batu Dolok mempunyai satu anak,yaitu Ompu Baliga. Ompu Baliga mempunyai dua anak,yaitu Ompu Raja Nauli dan Ompu Mijor. Ompu Raja Nauli mempunyai empat anak,yaitu A.Raja Nauli (Modom), Ompu Ajam, Jason,dan Ompu Sabelan. Ompu Ajam mempunyai empat anak,yaitu Ompu Jabontor,Ompu Jones,Ompu Berlin ,dan Ompu Kasmer. Ompu Berlin mempunyai tujuh anak,yaitu Ompu Luhut,Ompu Djotter, Ompu Kasella, Ompu Rocky,A.Sahat,Muttir dan Dolok. Ompu Luhut mempunyai dua anak,yaitu Berlin Simarmata dan Ober Simarmata. Berlin Simarmata mempunyai tiga anak,yaitu Barita Marthin Parluhutan, Patar Parningotan dan Parulian,serta satu boru, Maria Oktovani Ludvika . Dari segi urutan nomor,kalau dihitung dari Simataraja,maka saya adalah nomor ketiga belas. Pada waktunya akan saya buatkan bagan dari Silsilah saya ini.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home